Aktivitas Belajar Mengajar di Tambrauw Berjalan Normal

Ilustrasi Belajar mengajar
Tambrauw, PbP – Dunia pendidikan di Kabupaten Tambrauw tidak terpengaruh oleh adanya perubahan status terkonfirmasi dua warga terpapar Covid-19. Layanan pendidikan tetap berjalan seperti biasa dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tambrauw, Ade A Lewerissa, S.Sos. Menurutnya proses belajar mengajar tetap berjalan normal walaupun status Covid-19 Kabupaten Tambrauw berubah setelah dua orang ASN dinyatakan positif.
Kondisi ini, kata dia, tidak berpengaruh terhadap realitas pendidikan, karena yang terdampak Covid-19 tidak pernah melakukan kontak ke Kabupaten Tambrauw melainkan tinggal dan menetap di Kota Sorong. “Makanya pendidikan tetap berjalan seperti biasa sejak awal walaupun sudah ada yang positif,” akunya di Fef, Selasa (27/10).
Dia menyebutkan proses belajar mengajar masih menerapkan sistem luring (luar jaringan) sejak awal hingga saat ini dengan mengedepankan protokol kesehatan yang memadai baik oleh guru maupun siswa. Untuk itu dirinya berharap, di tengah pandemi yang kian mengancam ini, para guru terus melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan petunjuk teknis dinas. [JVN-SF]